Jumat, 31 Desember 2010 0 komentar

Planet Facebook Terbentuk

Planet Facebook Terbentuk
JUTAAN orang di seluruh dunia telah terhubung dengan jejaring sosial Facecook. Lebih dari 200 juta orang kini telah terhubung lewat Planet Facebook.

Dari pemetaan itu Indonesia masuk dalam peringkat ketujuh dari 10 besar pengguna Facebook di seluruh dunia.

Paul Butler salah satu tim dari Facebook yang berjasa membuat peta Planet Facebook. Sebuah peta kota-kota dunia yang terkoneksi dengan Facebook. Seperti apa Planet Facebook itu? Dari pemetaan itu terlihat secara kasat mata seperti simbol-simbol rasi bintang.

Peta buatan Butler ini mirip peta geografi, sekaligus geopolitik di setiap negara. Butler menyebutkan di kawasan Asia yang tertinggi pengguna Facebook adalah Indonesia.

Hal itu terlihat dari kontur pemetaan yang dia buat, peta Facebook Indonesia mirip seekor burung. Sedangkan di Eropa, peta itu mirip kuda terbang. Dan pengguna terbesar Facebook tetap di benua Amerika.

Butler juga membidik peta pengguna Facebook di China. Negeri Tirai Bambu itu selama ini telah memproteksi masyarakatnya untuk tidak berkoneksi dengan Facebook, tetap saja jebol.

Dan nyatanya di peta, China hampir tidak tampak. Padahal penduduknya 1 miliar lebih. Namun jangan salah sangka bahwa di sana warganya juga diam-diam mengaktifkan Facebook.

Dalam laporan CNN.com, dengan menggunakan sistem server VPN, para pengguna Facebook di China bisa leluasa pasang status maupun menambah teman.

Salah seorang netizen menjelaskan, dari pantauan jaringan internet yang dikontrol pemerintah, memang tidak tampak. ''Kalau Anda melihat itu seakan-akan orang China yang ada di luar negeri. Padahal tetap di dalam negeri,'' ujar seorang pengguna Facebook di Beijing.

Animo masyarakat China memakai Facebook makin tinggi. Terlebih setelah bos Facebook Mark Zuckerberg datang ke China untuk berlibur beberapa waktu lalu. Selama di Beijing, Mark bertemun Robin Li pendiri Baidu, mesin pencari yang paling dominan di China, sekaligus pemilik web Sina.com.
0 komentar

Sinar Laser Hijau Lebih Berbahaya

Sinar Laser Hijau Lebih Berbahaya
KEKALAHAN tim nasional sepakbola Indonesia dalam pertandingan melawan Malaysia, untuk memperebutkan juara AFF 2010, salah satunya adalah serangan sinar laser hijau yang dilakukan para supporter Malaysia.

Pada saat pertandingan final di stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (26/12), para supporter menyalakan sinar laser warna hijau, yang mengganggu penglihatan para pemain timnas Indonesia.

Bambang Widyatmoko, Kepala Puslit Fisika LIPI kepada mediaindonesia.com, menjelaskan, bahwa intensitas sinar laser warna hijau lebih tinggi daripada laser merah. Sinar laser hijau yang berasal dari alat pointer memiliki diameter kecil, sehingga menyilaukan mata.

''Diameter berkasan sorotan sinar laser akan membesar pada jarak lebih dari 100 meter. Dan itu berbahaya sekaligus sangat menyilaukan mata,'' terang Bambang.

Dia menambahkan terdapat beberapa jenis laser pointer, di antaranya berwarna hijau dan merah. Bila sinar merah hanya bisa mencapai beberapa meter saja, sinar hijau memiliki kemampuan bisa menjelajah jarak mencapai 30 sampai 50 meter.

''Bagaimana dampaknya bagi kesehatan, perlu dilakukan pengukuran seberapa besar daya yang dihasilkan dari sinar laser tersebut,'' tambah Bambang.

Laser pointer berwarna hijau dan merah mudah didapat di toko buku dalam bentuk bulpen sehingga sulit dideteksi pihak keamanan. Biasanya pointer laser hijau buatan China dijual sekitar Rp150.000 - Rp500.000, tergantung jenis dan kualitasnya.
0 komentar

Death Note

Death Note, di Indonesia juga dikenal dengan judul Dunia Dewa Kematian, adalah judul sebuah serial manga Jepang yang ditulis oleh Tsugumi Ohba dan ilustrasi oleh Takeshi Obata. Manga ini menceritakan tentang Light Yagami, seorang siswa jenius yang secara kebetulan menemukan Death Note milik shinigami (dewa kematian). Direalisasikan di majalah Shonen Jump dari Januari 2004 hingga Mei 2006 dengan total 108 bab. Versi tankoubonnya terbit sebanyak 12 jilid dan 1 jilid spesial yang berjudul How to Read 13 yang berisi tentang penjelasan dan profil tentang Death Note. Di Indonesia anime ini ditayangkan Global TV.

Sinopsis

Manga

Manga dan film layar lebar Death Note memiliki inti yang sama yaitu seorang siswa SMA terbaik sejepang bernama Light Yagami yang menemukan Death Note kepunyaan shinigami (dewa kematian) bernama Ryuk. Light merasa dunia sudah membusuk karena dipenuhi oleh manusia tidak berguna (penjahat), karena itu Light memutuskan untuk mengorbankan dirinya agar dunia menjadi lebih baik. Light membunuh para penjahat dengan menggunakan nama KIRA, sayangnya Light menjadi tidak terkendali dan membunuh semua orang yang menghalanginya. Tidak butuh waktu lama nama KIRA mendunia. KIRA dikenal sebagai penjahat/pahlawan yang membuat para penjahat mati karena serangan jantung (Light hanya menuliskan nama tanpa menuliskan detailnya sehingga orang-orang itu mati karena serangan jantung).

[sunting] L vs KIRA

Aksi Light ini menarik perhatian ICPO (Interpol / International Criminal Police Organization – Organisasi Kriminal Internasional), dan detektif (fiktif) paling terkenal di dunia, L. L menawarkan bantuan kepada pihak kepolisian Jepang untuk menangkap KIRA. Dengan suatu cara yang sangat cerdas, L berhasil membuktikan bahwa KIRA beroperasi dari Kantou, Jepang, dan melalui broadcast televisi nasional, L menyatakan bahwa ia akan ‘menangkap KIRA dan membawanya ke hukuman eksekusi’, sebagai wujud konsekuensinya terhadap keadilan. Light, yang yakin bahwa dirinya, dan ideologi KIRA adalah keadilan yang sesungguhnya, menerima ‘tantangan’ dari L tersebut.


L yang sudah melakukan penyelidikan mulai mencurigai Light. Ia kemudian membentuk sebuah tim investigasi kecil bersama 6 anggota NPA (National Police Agency aka Kepolisian Jepang), yang beranggotakan Souichiro Yagami (ayah Light Yagami), Matsuda Touta, Hideki Ide, Kanzo Mogi, Aizawa, dan Ukita (kemudian tewas oleh KIRA). Untuk memulai langkah awalnya, kamar Light dipasang kamera pengintai dan penyadap. Light dengan suatu cara yang cerdik berhasil mengelabui kamera pengintai tersebut dan tetap ‘mengeksekusi’ kriminal dengan Death Note-nya. L, yang tetap yakin Light adalah KIRA, kemudian memulai langkah berani dan penuh resikonya, bertemu langsung dengan Light untuk mendapatkan bukti yang konkret.


Dalam acara penerimaan mahasiswa baru, Light terpilih sebagai mahasiswa baru terbaik bersama seseorang yang menyebut dirinya Hideki Ryuuga (artis Jepang yang terkenal saat itu, terinspirasi dari artis Jepang sebenarnya, Gackt), sebuah nama yang dipilihnya untuk melindungi dirinya kalau-kalau Light mencoba untuk ‘mengeksekusi’nya dengan Death Note. Hideki Ryuuga kemudian memberitahu Light bahwa ia adalah L. Semenjak itu L dan Light saling menyelidiki identitas masing-masing dengan lebih hati-hati. Karena keduanya memiliki tingkat kecerdasan yang setara, kedua pihak tersebut selalu bisa membaca langkah-langkah lawannya, dan ‘perang dingin’ yang keras berlangsung di antara mereka.


Tak lama setelah Light bertemu dengan L dan bergabung ke dalam tim investigasi, KIRA melakukan siaran broadcast nasional untuk menggerakkan polisi. Dari perilakunya yang berbeda dengan KIRA yang dikejarnya, L segera menyimpulkan bahwa telah muncul KIRA yang kedua. Di sini terjadi perburuan segitiga antara L, Light (KIRA), dan KIRA yang kedua. Ketiganya saling mencari satu sama lain. Tanpa diduga, KIRA kedua adalah Misa Amane, seorang aktris muda yang memuja KIRA yang telah membalaskan dendam orang tuanya, dan jatuh hati kepada Light Yagami. Ketika akhirnya ketiganya bertemu, intrik-intrik yang dilakukan satu sama lain menjadi semakin pekat, dan berakhir pada tewasnya L oleh Shinigami KIRA kedua.


L yang tewas segera digantikan kedudukannya oleh Light, sebagai satu-satunya orang dengan kecerdasan intelektual yang hampir setara dengan L. Light, yang yakin dirinya tak terkalahkan karena memainkan dua peran sekaligus (L dan KIRA), mulai bergerak menguasai dunia.


Di luar dugaan Light, melalui peralatan mekanis otomatis yang dirancang L, berita mengenai kematiannya segera diketahui oleh Roger, kepala sekolah Wammy House, sebuah institusi khusus yang didirikan untuk mendidik anak-anak jenius di seluruh dunia untuk satu tujuan: menciptakan penerus L.


Roger segera bertindak dengan menginformasikan ini kepada dua kandidat penerus L, Mello dan Near. Kedua remaja tersebut memiliki sifat yang sangat bertolak belakang, Mello bertemperamen tinggi, spontan, dan terobsesi menjadi nomor satu. Sementara Near hampir tidak menunjukkan emosi, dan sangat observatif, dan cenderung pasif.


Mello yang mendengar berita ini segera naik darah, sementara Near hanya dengan tenang mengatakan bahwa apabila seseorang tidak bisa memenangkan permainan yang dimainkannya, ia hanya pecundang (dimaksudkan untuk L). Mello kemudian bertanya kepada Roger, siapa yang dipilih L sebagai penerusnya, yang dijawab ‘tak ada’, agar mereka bekerja sama sebagai penerus L. Near setuju, namun Mello, yang selalu terobsesi menjadi nomor satu, yang tak pernah diperolehnya karena keberadaan Near, menolaknya dan berkata bahwa Near lebih pantas menjadi penerus L.


Mello kemudian keluar dari institusi itu untuk mengejar KIRA dengan caranya sendiri, dengan menjadi anggota organisasi kriminal terbesar di dunia, Mafia.

Mello vs Near vs KIRA

Mello terbukti bukan remaja biasa. Dalam waktu satu setengah tahun, dia berhasil menjadi kepala organisasi Mafia. Untuk membuktikan bahwa ia adalah penerus L yang pantas, dan untuk membuktikan bahwa ia lebih baik dari Near, Mello segera mendapatkan Death Note yang disimpan oleh NPA, dengan cara menculik Sayu Yagami, adik perempuan Light Yagami, dan meminta Death Note sebagai pertukarannya. Light yang terkejut bahwa fakta kematian L telah diketahui orang luar, kemudian berkontak dengan SPK (Special Provision for KIRA), sebuah organisasi pimpinan Near yang didirikan Amerika Serikat untuk menangkap KIRA.


Selang beberapa lama sejak Mello mendapatkan dan ‘menguji’ kekuatan Death Note, Light mengatur rencana untuk merebut kembali Death Note tersebut. Pada saat itu datang seorang Shinigami, Shidou, pemilik asli Death Note yang dipegang oleh Mello, untuk mengambilnya kembali. Mello segera mendapatkan informasi darinya bahwa beberapa peraturan yang tertulis di Death Note adalah palsu, dan siapapun yang menuliskan peraturan palsu ini, melakukannya untuk membuat dirinya bebas dari kecurigaan bahwa ia adalah KIRA.


Light, dengan bantuan anggota NPA dan mata-Shinigami Misa, berhasil melakukan serangan mendadak ke markas rahasia Mello, menghabisi semua anak buahnya, mengambil kembali Death Note, dan nyaris menangkap Mello. Mello, di tengah kekacau balauan yang ditimbulkan oleh NPA (di bawah komando L / Light), mendapati bahwa nama aslinya, Mihael Keehl, telah diperoleh Soichiro Yagami, ayah Light Yagami yang juga anggota NPA, yang telah memiliki mata-Shinigami seperti Misa. Sebelum Soichiro sempat menuliskan nama Mello di Death Note, seorang anak buah Mello menembakinya hingga sekarat. Anggota NPA lain yang menerjang untuk menolong Soichiro masuk, dan Mello meledakkan seisi markas Mafia-nya untuk melarikan diri.


Peristiwa ini membuat Mello menderita luka di separuh wajahnya, dan membuat Near menyadari adanya kaitan antara KIRA dengan serangan ini. Soichiro Yagami yang sekarat akhirnya meninggal tanpa sempat menuliskan nama Mello, sesuatu yang membuat Light depresi, yang kemudian mengembalikan Death Note yang diambilnya tersebut kepada Shinigami Shidoh.


Near yang memiliki daya analisis yang sangat tinggi, menganalisis peristiwa ini, dan curiga bahwa KIRA adalah L sendiri. Mello kemudian datang dan memberikan informasi yang diperolehnya dari Shinigami Shidoh tersebut kepada Near. Hal ini segera membuatnya menyadari bahwa KIRA memang adalah L, dan segera melakukan kontak kepada L (Light Yagami).

Light yang mengetahui bahwa Near dan Mello mulai menyadari bahwa ia adalah KIRA, mulai menggerakkan massa dan membuat prajurit ‘pengikut KIRA’ untuk melenyapkan keberadaan kedua penerus L tersebut, yang bisa mengancamnya merealisasikan ‘utopia’ yang sedang dibangunnya.


Tujuan KIRA adalah untuk membawakan 'keadilan' kepada dunia yang telah membusuk, dan menjadi 'Tuhan' di dunia baru tersebut.

Tujuan Mello adalah membalaskan dendam L dan menjadi orang nomor satu di dunia.

Sedangkan Near adalah untuk meneruskan perjuangan L, menangkap KIRA dan membawanya pada keadilan.


Persaingan antara Near dan Mello untuk menangkap KIRA membawakan pertempuran intelek yang sangat menarik untuk disaksikan para pembacanya. Light menghadapi berbagai serangan tak terduga dari kedua kandidat penerus L tersebut. Dan tanpa disangka, persaingan menjadi yang terbaik antara kedua remaja jenius tersebut berujung pada kerja sama yang akhirnya membawa akhir bagi KIRA dan 'eksekusi'nya.

Layar Lebar

Dalam versi layar lebarnya, Death Note dibagi menjadi tiga bagian, yaitu Death Note, Death Note: The Last Name, dan Death Note: L Change The World.

Death Note


Death Note

Cerita Death Note berawal ketika Light Yagami menemukan sebuah buku yang ternyata milik Shinigami (Dewa Kematian) bernama Ryuk (Ryuku). Di dalam Death Note milik Ryuk, terdapat cara menggunakan Death Note yang ditulis olehnya sendiri. Death Note ini kemudian digunakan untuk mewujudkan idealismenya yaitu untuk menciptakan dunia baru yang bersih dari kejahatan, dengan dirinya sebagai Dewa.

Kemudian Death Note ini dia gunakan untuk membunuh para kriminal. Mendapatkan data para kriminal dari televisi maupun mencuri data kepolisian pusat (ayahnya, Shoichiro Yagami adalah seorang polisi). Ternyata tindakannya ini mengundang berbagai reaksi, baik dari masyarakat, para petinggi Jepang, bahkan dari para petinggi internasional. Kebanyakan masyarakat setuju dengan tindakan pembersihan dunia itu, namun para petinggi tidak menyetujuinya karena tindakan tersebut bertentangan dengan Hak Asasi Manusia.

Tidak hanya itu hambatan yang ditemui Raito (yang dijuluki KIRA, sebutan untuk Killer dalam dialek Jepang) untuk mewujudkan dunia yang bersih, dia juga harus berhadapan dengan L yang selanjutnya dikenal dengan nama Ryuzaki (nama asli L adalah L Lawliet). L adalah seorang detektif profesional muda bertaraf internasional yang hanya bergerak di belakang layar. Setelah bertemu L Lawliet, jalan cerita "Death Note" menjadi semakin menarik (ditambah dengan munculnya Kira Kedua dan sebagainya, dalam versi anime dan manganya).

Death Note: The Last Name


Death Note 2

Death Note: The Last Name menceritakan tentang Kira Kedua yaitu seorang artis yang baru naik daun bernama Misa Amane, diceritakan juga asal usul mengapa Misa memiliki buku Death Note yang kedua. Misa memiliki buku death Note yang kedua karena dewa kematian yang selalu menjaga Misa (bernama Jealous) mati untuk menyelamatkan Misa yang akan dibunuh oleh seorang penjahat. Jelaous memperpanjang umur Misa, namun dengan begitu maka Jealous hancur menjadi pasir. Jealous kemudian meminta sahabatnya yang juga dewa kematian bernama Rem, Rem kemudian menjaga Misa dan mengajarkan bagaimana cara menggunakan Death Note. Misa yang telah kehilangan seluruh keluarganya karena dibunuh oleh seorang perampok. Misa yang melihat wajah pembunuh itu kemudian melaporkan pembunuh itu, namun karena kesaksian Misa tidak cukup kuat, maka pencuri itu kemudian dibebaskan. Misa yang sedih berlarut-larut dalam kesedihannya kemudian melihat berita bahwa pencuri itu telah mati karena serangan jantung. Misa Amane kemudian sangat memuji KIRA.

Light Yagami kemudian dicurigai oleh L sebagai Kira. Saat sedang diinterogasi dalam Markas Besar L, ternyata Kira Kedua beraksi dengan 'mata'-nya. Kira Kedua membunuh semua yang menentang KIRA. Kira Kedua memberikan sebuah rekaman suara yang menginginkan agar semua orang menyetujui kira yang dikirimkan ke Sakura TV. Kemudian datanglah Ayah Light (Shoichiro Yagami) ke stasiun TV itu. Di Stasiun TV sakura, Shoichiro kemudian memaksa Produser Sakura TV untuk menghentikan acara itu, karena ditodong pistol, produser itupun kemudian terpaksa menghentikan acara tersebut.

Khawatir akan Kira dan Kira Kedua bertemu, L memerintahkan untuk membuat rekaman suara yang isinya adalah untuk agar Kira Kedua menyerahkan diri sebelum bertemu dengan Kira I. Tanpa disangka-sangka, ternyata Kira Kedua, Misa Amane telah jatuh cinta kepada Light (Kira). Misa kemudian mendatangi rumah Light dan menyerahkan Death Notenya. Misa meminta agar Light menjadi kekasihnya.

L menemui Light di kampusnya sambil menanyakan kedatangan Misa kerumahnya kemarin malam. Ryuzaki yang memakai topeng kemudian bertemu dengan Misa Amane. Misa kemudian membaca nama asli Ryuzaki. Misa kemudian dirubungi oleh para Fansnya di kampus Light dan menyatakan bahwa Light adalah kekasih Misa. Dikerumunan itu, Ryuzaki mengambil Handphone Misa. Ketika Misa dan Ryuzaki pergi, Light menelepon Misa yang kemudian diangkat oleh Ryuzaki. Dilain sisi, Misa sudah diamankan oleh polisi anak buah Ryuzaki.

Misa dipaksa untuk mengatakan apakah dia adalah kira dan siapakah kira I, namun karena cintanya kepada Light Yagami, dia tetap diam. Misa kemudian meminta Rem menghapus memori tentang death note dari pada dia harus mengatakan Light adalah Kira I. Rem kemudian mendatangi Light dan mengancam akan membunuh Light jika sesuatu terjadi kepada Misa. Light kemudian menyembunyikan Death Note yang dimilikinya dan menyuruh Rem untuk mencari pemilik Death Note baru, Rem yang ingin Misa selamat kemudian menyetujui Light dan pergi mencari orang untuk menjadi Kira III.

Rem kemudian menyerahkan Death Note-nya kepada seorang gadis di Sakura TV bernama Yamada. Yamada kemudian membunuhi para penjahat dan menyiarkan di TV untuk Mensuport Kira. Misa yang telah kehilangan ingatannya kemudian mulai berbicara tentang Light, namun hanya mengatakan tentang masa pacaran dan bertemunya di Sakura TV. Lightpun kemudian menghilangkan ingatannya, Light dan Misa kemudian dibebaskan. Light yang kehilangan ingatannya tentang Death Note kemudian membantu Ryuzaki untuk mencari Kira III. Dengan bantuan Light, kemudian Kira III ditemukan dan dijebak dengan ancaman bahwa video pengintai kamarnya akan diberitahukan kepada seluruh dunia. Takut akan ancaman tersebut, Yamada kemudian nekat untuk menuliskan nama orang yang akan menyiarkan videonya didalam Death Note. Yamada yang mengetahui bahwa dia tak bisa membunuh orang itu kemudian datang ke Sakura TV. Disana semua agen polisi, Ryuzaki dan Light memegang buku itu dan dapat melihat Rem. Light yang menyentuh Death Note itu kemudian mengingat masa lalunya bersama Death Note. Light yang sudah ingat kemudian menuliskan nama Yamada dibalik jam tangannya dimana dia menaruh secarik kertas dari death note. Kematian Yamada kemudian menjadi misteri.

Light yang sudah mengingat kembali masa lalunya bersama Death Note kemudian menyuruh Misa yang telah dibebaskan untuk mengambil Death Note-nya yang dia sembunyikan dahulu. Misa yang menemukan Death Note itu kemudian mengingat lagi masa lalunya dan dapat melihat Ryukk (Dewa Kematian Death Note). Misa kemudian mulai membunuhi orang-orang lagi. Ryuzaki kemudian mengundang Misa ke Markas Besar, saat itu, dia juga menyuruh Soichiro Yagami untuk menyerahkan Death Note yang ada di markas besar ke FBI. Light kemudian menyuruh Rem untuk mengisi nama pengawal yang mengantar Misa didalam Death Note, dengan begitu Rem akan mati. Rem kemudian hancur berubah menjadi pasir. Ryuzaki yang merencanakan jika dia mati, maka pengawal yang mengantar Misa akan meledak untuk menghancurkan Death Note mengalami kegagalan. Pengawal itu mati dan Ryuzakipun mati. Misa kemudian bertemu dengan Light di Lobi. Disana, Light menuliskan nama ayahnya untuk menyerahkan Death Note, ayahnya kemudian kembali ke markas, ternyata Death Note yang ada di tangan Misa adalah palsu. Light menyangka bahwa Misa mengkhianatinya.

Ryuzaki kemudian turun dari tangga sambil memperlihatkan death note-nya. Disana dia sendiri telah menuliskan namanya. Light yang terdesak kemudian berusaha untuk mengambil potongan kertas Death Note yang diselipkan di jam tangannya, saat hendak mengeluarkannya, kemudian jam itupun ditembak oleh salah seorang personil polisi, bernama Tota Matsuda. Saat Light mencoba untuk mengambilnya, Matsuda kemudian menembak kaki Light. Light yang tersudut kemudian meminta Ryuk untuk menuliskan nama semua orang yang ada ditempat itu untuk dibunuh. Tak disangka-sangka, Ryuk justru menuliskan nama Light Yagami, Light kemudian mati karena serangan jantung. Death Note kemudian dihancurkan. Ryuzaki yang menunggu kematiannya kemudian mati dengan tenang.

Death Note: L Change The World


Death Note

Kehidupan L sebelum dia meninggal diceritakan didalam film Death Note: L Change The World. Setelah membuat keputusan yang berat dengan menuliskan namanya sendiri di Death Note bahwa ia akan mati 23 hari ke depan, L mendapatkan sebuah kasus yang sangat serius dan sulit.

Kasus itu bermula ketika salah satu agen Watari yang berinisial K, muak dengan dunia yang sudah membususk ini karena bagi dia banyak sekali manusia – manusia yang tidak berguna memenuhi bumi ini dan membuat bumi jadi sesak. ia ingin memusnahkan mereka semua dengan virus mematikan yang sangat cepat penyebarannya. virus ini pernah menginfeksi di sebuah desa terpencil di Thailand dan satu – satunya orang yang tidak terinfeksi adalah seorang anak yang bernama Boy. anak itu diselamatkan oleh agen watari lainnya yang berinisial F dan menyuruhnya untuk menghubungi watari, tapi sayangnya saat itu Watari sudah meninggal dan L lah yang akan mengurus anak itu. melalui Boy, L mendapatkan data – data tentang virus itu dari kalung Boy yang diberikan oleh F.

Selain Boy, adalagi seorang anak yang diurus oleh L bernama Maki. Maki ini seorang anak dari ilmuwan yang jenius yang diperintahkan untuk membuat vaksin dari virus tersebut. setelah vaksinnya jadi, K datang menemuinya untuk merebut vaksin dan memberitahu ambisinya untuk mengurangi populasi manusia dengan virus tersebut. karena tidak setuju, Ayah Maki menolak dan melenyapkan vaksin. ia pun menyuntikkan virus kedirinya sendiri untuk menularkannya ke K. K berhasil lolos dengan membakar laboratorium itu. Maki yang melihat ayahnya tewas menjadi sedih dan mencari Watari untuk membalaskan dendam ayahnya. karena Watari sudah meninggal, maka L lah yang mengurus Maki.

Di markas L, tiba-tiba K datang bersama gerombolannya. Mereka memang punya janji, tapi janji dilakukan siang hari, tetapi K tidak mau menurutinya. Maki yang marah melihat orang-orang yang telah membuat ayahnya tewas menyuntikkan virus ke dalam tubuhnya. Saat salah satu gerombolan K akan menembak, L menyelamatkan Maki dan membawanya kabur bersama anak kecil. L mendapat bantuan dari salah satu agen FBI. Mereka kabur dengan truk Angel Crepe. L berusaha mencari profesor yang merupakan penulis buku tentang Infeksi Virus bersama ayah Maki. Akhirnya profesor itu sudah mereka temukan. Sayangnya Maki mulai terinfeksi virus tersebut, padahal waktu yang tersisa bagi L untuk hidup tinggal tiga hari lagi.

Profesor mencoba untuk meneliti virus itu dan membuat vaksinnya. Sambil menunggu vaksin, L, Maki, dan anak laki-laki itu makan bersama di atap laboratorium. Saat itulah terjalin kehangatan di antara mereka bertiga setelah sekian lama lelah diburu-buru gerombolan Kujo. Maki meminta L meluruskan punggungnya dan menghentikan kebiasaannya untuk makan makanan manis.

Malamnya, Maki pergi menemui K dan gerombolannya, tapi ia disandera dan akan dibawa ke Amerika. Vaksinpun sudah selesai dibuat. L segera menuju bandara. Di dalam pesawat, virus dari tubuh Maki sudah aktif, semua penumpang terinfeksi. L segera datang menyelamatkan K dan para penumpang. L menyuruh K untuk terus hidup.

Di akhir cerita, L memasukkan anak laki-laki itu ke asrama milik Watari dan menamai anak itu Near, yang berarti bahwa siapa pun yang berada di dekatnya membutuhkan bantuan, pasti akan diselamatkan.

Novel

Death Note juga muncul dalam versi novel. Namun kali ini penulisnya adalah Nisio Isin. Judulnya adalah Death Note Another Note: The Los Angeles BB Murder Cases. Cerita bermula pada tahun 2002. Bercerita tentang seorang anak bernama Beyond Birthday, anak yang di ambil dari Wammy's House dalam percobaan untuk mencari pengganti L, dan di kenal sebagai BB, pelaku pembunuhan di Los Angeles. Selain BB, juga terdapat seorang anak yang bernama A (nama aslinya tak di ketahui, yang juga terpilih untuk menggantikan L). Tekanan di Wammy's House terbukti terlalu besar bagi mereka, dan membuat A memutuskan untuk bunuh diri, ketika BB memilih jalan yang lain (jalan dengan membunuh korban yang akan segera mati) dan muncul dengan rencana untuk melampaui L, sebagai "World's Greatest Criminal", dan membuat L tidak dapat memecahkan kasus yang di buat BB.

Beyond Birthday terlahir dengan mempunyai mata shinigami, yang mana bisa membuat dia melihat berapa lama lagi orang di sekitarnya dapat hidup, Dan juga mengetahui nama lengkap orang tersebut. Dia menggunakan kemampuan ini untuk memilih korbannya dan membunuh mereka jika telah di ketahui mereka akan segera mati. Tidak di ketahui bagaimana bisa dia terlahir dengan mata shinigami tersebut, Mello pernah berpikir bahwa mata Shinigami tersebut di jatuhkan ke bumi (seperti halnya Death Note). Beberapa orang mengklaim Beyond Birthday adalah seorang kanibal, tapi ini hanyalah gossip. Di Novelnya tidak di sebutkan bahwa dia memakan korbannya.

Dalam penyelidikan Naomi Misora, kasus pembunuhan di Los Angeles yang dilakukan Oleh BB, di jelaskan bahwa BB memiliki sebotol penuh dengan selay strawberry di lemari es milik korbannya. Beberapa orang menyimpulkan dia mirip dengan L dan Mello yang menyukai sesuatu yang manis, Beyond Birthday diduga menyukai selay Strawberry.

Beyond dapat dikatakan sebagai penggemar L. Terlihat dari perilaku dan cara berpakaiannya. Dan hal ini sempat membuat Naomi tertipu. Beyond juga sempat mengganti namanya menjadi Rue Ryuuzaki. Saat Naomi tiba di lokasi pembunuhan yang dilakukan BB selanjutnya, setelah mengumpulkan beberapa petunjuk, dia menemukan fakta bahwa Rue Ryuuzaki adalah Beyond Birthday, dan pada pembunuhannya yang terakhir BB merencanakan untuk bunuh diri, tapi Naomi berhasil menghentikan BB dari percobaan membakar dirinya sendiri dan juga menangkap BB.

Beberapa tahun kemudian, pada tanggal 21 Januari 2004, Beyond Birthday meninggal dengan serangan jantung, di perkirakan dia temasuk dalam catatan penjahat yang di bunuh oleh Kira....

0 komentar

Tipe Manusia Dilihat Dari Rambutnya




http://www.gas13.ru/v3/tutorials/hair9.jpg

1. Rambut botak atau sengaja dibuat botak
Menunjukan seorang pria yang sexy dan senang akan hal-hal yang praktis. Mereka umumnya dapat dipercaya karena mereka tidak berbelit-belit. Kalau terjadi pada seorang wanita berarti wanita tersebut dalam keadaan depresi atau ingin mendapatkan perhatian lebih dari orang-orang disekelilingnya.

2. Rambut sangat lurus
Menunjukan seorang yang memiliki pribadi yang bebas, selalu mengikuti keinginan sendiri, berkepribadian kuat, tidak suka kompromi, dan cendrung bangga pada diri sendiri. Dalam memilih pasangan biasanya mereka akan menjadi sangat pemilih dan lebih suka pasangannya tidak mengganggu kesenangan dirinya untuk menyenangkan diri sendiri.

3. Rambut halus tipis seperti bayi
Menunjukan orang yang produktif dalam menelurkan ide-ide yang kreatif. Namun jika mendapat tantangan yang agak sulit mereka akan cepat putus asa dan hidup dalam imajinasinya sendiri.

4. Rambut yang selalu rapi dan tertata dengan baik
Menunjukan orang yang efisien dan bertanggung jawab. Mereka adalah teman curhat yang baik karena penuh dengan pemikiran-pemikiran yang positif. Sayangnya mereka sedikit konservatif.

5. Rambut yang sisiran poninya jatuh ke depan
Menunjukan pribadi yang rasional. Tapi sayangnya mereka mudah terbawa arus dalam pergaulan sehingga harus hati-hati dalam memilih teman agar tidak terbawa ke jalan yang sesat.

6. Rambut yang sisirannya kebelakang.
Menunjukan pribadi yang keras kepala, royal terutama kepada keluarga, suka mengeluh jika keadaan tidak sesuai dengan keinginannya dan akan jadi provokator utama dalam segala hal yang tidak disenanginya.

7. Rambut yang tumbuh jarang diatas dahi
Menunjukan orang yang suka mementingkan kepentingan diri sendiri. Dan mereka mempunyai perhitungan yang matang tentang untung ruginya terhadap apa yang telah mereka lakukan.

8. Rambut halus dan tidak kaku
Menunjukan pribadi yang labil dan mudah terserang penyakit. Mereka cendrung kurang percaya diri. Biasanya mereka memiliki wajah yang rupawan atau setidaknya menarik untuk lawan jenisnya.

9. Rambut jarang dan tipis seperti rambut jagung
Menunjukan orang yang keras kepala, boros dan konsumtif. Mereka biasanya mengikuti perkembangan mode sehingga membuat mereka sangat modis. Bagi wanita yang memiliki rambut seperti ini biasanya terkenal dengan juteknya.

10. Rambut yang sangat kaku
Menunjukan pribadi yang berani, tegas, dan pantang menyerah. Tapi pemikiran mereka agak kolot.

11. Rambut lebat dan subur
Menunjukan pribadi yang pandai dalam berkomunikasi dan banyak akal, tetapi mereka agak sukar ditebak pemikirannya. Dan pribadi mereka akan banyak dipengaruhi oleh didikan dari keluarga. Kalau didikannya jelek maka mereka adalah orang yang susah dipercaya begitu juga sebaliknya.

12. Rambut berwarna sangat hitam
Menunjukan pribadi yang pantang menyerah dan disukai orang. Biasanya mereka pandai merawat diri dan memiliki daya tarik yang sangat tinggi terhadap lawan jenis.Tetapi mereka cendrung susah dalam menilai seseorang.

13. Rambut yang berwarna hitam pudar
Menunjukan pribadi yang tulus tapi pikiran mereka gampang berubah. Mereka cepat mempercayai seseorang sehingga mereka sering disakiti oleh orang-orang yang memanfaatkan ketulusannya.

14. Rambut berwarna hitam berkilau
Menunjukan orang yang suka mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan. Mereka mimiliki wawasan yang luas. Dalam percintaan biasanya mereka cendrung terlalu posesif terhadap pasangannya, benar-benar terbalik dari wawasan yang mereka miliki.

15. Rambut berwarna hitam dan agak ikal
Menunjukan pribadi orang yang cerdas tetapi mudah terpengaruh. Mereka biasanya cendrung agak individualis.

16. Rambut hitam, pendek, dan keriting
Menunjukan orang yang suka mengedepankan kekerasan dalam penyelesaian masalah, emosi mereka sangat tidak stabil. Mereka memiliki keinginan yang kuat untuk berhasil tetapi sering mereka gagal karena emosi mereka yang tidak stabil. Jadi bagi yang memiliki rambut seperti ini harus lebih hati-hati dalam menyelesaikan suatu masalah agar dapat berhasil Dalam soal seks mereka jagonya.

17. Rambut hitam, panjang, tebal, dan sangat halus
Jika dia seorang pria maka dia adalah tipe pria yang lembut di luar tetapi tegas di dalam, berhati dingin, moderat, dan menghargai pergaulan. Jika dia seorang wanita kepribadiannya cendrung moderat, mengikuti nalar, tidak mengebu-gebu dalam hal cinta, dan dapat dipercaya.

18. Rambut coklat, panjang, dan halus
Jika dia adalah seorang pria maka umumnya mereka suka akan olahraga, keras kepala, pandangannya fleksibel,suka hal-hal yang unik dan suka bergaul dengan wanita. Jika dia seorang wanita maka mereka adalah tipe yang sangat menyayangi keluarga,lembut, penuh perasaan, dan sensitif.

19. Rambut pirang
Jika pria dia memiliki bakat dibidang tertentu, filosofis, religius, tetapi dalam hal kesehatan mereka agak lemah. Jika dia wanita hampir sama dengan si pria tambahannya adalah mereka sangat menghargai rambutnya, dan menganggap rambut benar-benar mahkota bagi dirinya.

20.Rambut yang sering di cat dengan warna berbeda-beda
Menunjukan pribadi yang bebas tidak suka dikekang,dinamis,menyukai hal-hal baru, petualang, dan cuek abiez. Jika ada salah satu dari warna rambut itu yang dipertahankan cukup lama maka itulah sifatnya yang paling dominan.

21. Rambut yang memiliki banyak kuncir atau aksesoris
Menunjukan pribadi yang rela menghabiskan waktunya untuk memperjuangkan sesuatu yang diinginkannya. Demi hal ini dia sering mengabaikan hal lainnya yang mungkin lebih penting.

22. Rambut di kepang atau diikat
Menunjukan pribadi yang terbuka dan disukai banyak orang.

Yang mana rambut anda ? Semua yang telah diuraikan diatas masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing dan artikel ini hanya bersifat ramalan , tergantung bagaimana anda menyikapi hasil dari tulisan ini dan semoga dapat menjadi pedoman bagi anda untuk mengoreksi diri sendiri agar dapat berbuat lebih baik dari yang sudah-sudah.
0 komentar

Cara mudah untuk Berhenti Merokok


Cara mudah untuk Berhenti Merokok
Merokok bagi beberapa orang sudah menjadi kebutuhan, mungkin awalnya anda hanya mencoba saja, atau hanya anda jadikan sebagai gaya hidup. mungkin jika anda tidak menjadikan merokok sebagai kebiasaan hal tersebut tidak terlallu mengganggu, tapi bagaimana jika hal tersebut menjadi sebaliknya dan bahkan sudah menjadi kebutuhan anda. Jangankan anda berpikir untuk berhenti, memikirkannya saja mulut anda mulai terasa asam. lalu bagaimana anda bisa melepaskan diri dari jeratan rokok sebelum anda menjadi salah satu korban akibat merokok. Ada 5 cara berhenti merokok diantaranya sebagai berikut :

1. Tulis di secarik kertas, mengapa anda harus berhenti merokok,
setiap orang mempunyai beberapa alas an mengapa dia harus berhenti merokok, tulis alas an anda dan mulai putuskan untuk berhenti merokok, hal ini membuat tujuan anda lebih jelas dan akan selalu anda ingat. bila anda tidak punya alsan berhenti maka anda akan kembali ke kebiasaan anda yang kurang baik.

2. Banyak minum air putih
minum air putih selain mencegah anda dari dehidrasi, air putih juga membantu menghilangkan racun yang di akibatkan dari nikotin, usahakan jangan meminum kopi karena kopi akan memicu keinginan anda untuk kembali merokok. ganti kopi dengan air.

3. berolahraga teratur
luangkan waktu anda dengan berolahraga, karena dengan hal tersebut bisa membantu anda menghilangkan stress. bila olahraga anda kurang kemungkina besar bisa memicu anda untuk kembali merokok.

4. Fokus dan lawan keinginan merokok
bila keinginan untuk merokok muncul, fokuskan diri anda kepada hal lain yang positif, misalnya olahraga, memakan permen karet, atau setidaknya buat diri anda sibuk dan teralihkan dari keinginan tersebut.
0 komentar

Loricifera, Hewan yang Dapat Hidup Tanpa Oksigen

Sekelompok peneliti laut dalam asal Italia dan Denmark menemukan hewan multiseluler yang melangsungkan seluruh hidupnya tanpa menghirup oksigen.

Kelompok peneliti itu menemukan tiga spesies Loricifera (hewan serupa ubur-ubur berukuran panjang kurang dari satu milimeter) di endapan cekungan L’Atalante, sebuah kawasan perairan asin tak beroksigen di kedalaman 3000 meter, dasar laut Mediterrania, atau laut tengah.

Ketika Antonio Pusceddu, peneliti dari Marche Polytechnic University, Italia, dan rekan-rekannya menemukan Loricifera tersebut, mereka memperkirakan bahwa hewan itu jatuh ke dasar laut setelah hewan itu mati.

“Kami kira sangatlah tidak mungkin mereka bisa hidup di sana,” kata Pusceddu, seperti dikutip dari Discovermagazine. Akan tetapi, dari uji coba yang dilakukan pada dua ekspedisi berikutnya, diketahui bahwa hewan yang ditemukan itu masih hidup.

Pusceddu menyebutkan, Loricifera memiliki cara adaptasi yang unik terhadap lingkungan bebas oksigen.

Hewan ini tidak memiliki mitochondria (sel yang mampu mengonversi oksigen menjadi energi seperti yang ada di seluruh sel hewan lainnya). Akan tetapi mereka menggunakan struktur yang menyerupai hydrogenosom, organ yang menggunakan mikroba untuk menghasilkan energi.

Yang menarik, temuan ini membuka kemungkinan adanya kehidupan hewan yang lebih kompleks di lingkungan keras bebas oksigen lainnya. Baik di Bumi ataupun di tempat-tempat lain.

Selasa, 28 Desember 2010 0 komentar

10 Gadget paling top 2010

Keberanian Apple merilis iPad di tahun 2010 berbuah manis. Tablet 10 inchi ini jadi buah bibir dan laku keras.

Kesahihan iPad sebagai gadget bergengsi di 2010 ini ditegaskan oleh majalah Time. iPad dinobatkan sebagai gadget paling top di tahun 2010, paling mentereng di antara perangkat teknologi lainnya.

Di sisi lain, Google selaku rival berat Apple juga mencetak prestasi tak kalah mentereng. Meski gagal meraih posisi tertinggi, beberapa produk mereka sukses menerobos dalam daftar.

Berikut 10 gadget paling top 2010 versi Time:

1. iPad

iPad memang bukan tablet touchscreen pertama, namun yang tersukses. Bayangkan saja, tiga juta unit tandas dalam bulan pertama pemasarannya.

2. Samsung Galaxy S

Predikat sebagai salah satu smartphone Android terbaik tahun 2010 jatuh ke Galaxy S. Kombinasi software Android dan hardware mumpuni membuatnya diminati para penggemar teknologi.

3. 11-inch MacBook Air

Meski dijual dengan harga relatif tinggi, tidak diragukan lagi pesona desain MacBook Air 11 inchi ini.

4. Google TV Via Logitech Revue

Perangkat Logitech dinilai memudahkan pengguna dalam mengakses Google TV ataupun melihat televisi dengan cara konvensional.

5. Nexus One

Nexus One sejatinya tak mencapai sukses sesuai harapan Google. Namun tetap saja Nexus One diperlakukan istimewa dan dijamin mendapat update OS Android dibanding ponsel ‘robot hijau’ lain.

6. iPhone 4

Teknologi layar Retina di iPhone 4 cukup fenomenal. Dan seperti iPhone sebelumnya, jutaan unit sudah terjual.

7. Apple TV

Apple TV dipandang menghadirkan perubahan bagi konsumen dalam mengakses konten film, program televisi dan sebagainya.

8. Laptop Toshiba Libretto Dual-Screen

Laptop ini lain dari yang lain, dengan fasilitas dua buah layar sentuh. Keberadaan keyboard fisik tak diperlukan lagi.

9. Kinect

Microsoft bikin gebrakan dengan Kinect, di mana tubuh manusia jadi kontroler game. Sistem ini dinilai dapat lebih populer dari Nintendo Wii.

10. Nook Color

Layar warna di Nook Color dinyatakan sebanding dengan teknologi di Apple iPad. Nook Color pun dipandang lebih berkualitas dibanding e-book reader layar warna yang lain.

0 komentar

Waspada, Smartphone Lebih Pintar dari Pengguna


Headline

Aplikasi smartphone memudahkan kita mencari tahu informasi perbankan, memesan tiket pesawat, mengetahui lokasi tempat makan favorit, bermain game virtual dan sebagainya. Sayangnya, perkembangan teknologi ini tidak berdampak banyak pada pengguna.

Berdasarkan studi terbaru, 71% pengguna smartphone hanya memanfaatkan gadget mereka untuk menelepon, berkirim pesan SMS, mengecek jejaring sosial dan bermain game. Kenyataannya, sebagian besar pengguna hanya memanfaatkan 10% fungsi smartphone mereka.

Survei ini dilakukan pada 2 ribu pengguna yang ternyata merasakan tekanan dari lingkungan untuk mendapatkan smarphone terbaru dan tercanggih, seperti iPhone 4 milik Apple atau BlackBerry dari Research in Motion.

Smartphone menjadi perangkat teratas kado Natal. Selain memiliki kapasitas untuk mengunduh (download) program aplikasi, gadget canggih juga memungkinkan pengguna berselancar internet dan berkirim pesan elektronik atau email.

Penelitian ini dilakukan oleh Environfone, perusahaan yang melakukan daur ulang perangkat seluler memperkirakan ada sekitar 11 juta pengguna smartphone di Inggris.

“Ponsel terbaru hanya menjadi simbol status yang tampak menakjubkan tapi tidak sepenuhnya berfungsi,” ujar Jon Butler dari Envirofone.
0 komentar

Tron Legacy, Petualangan Dunia Virtual Menakjubkan


16/12/2010 23:53 | Film Baru

Sam Flynn (Garret Hedlund), seorang anak yang ditinggalkan ayahnya Kevin Flynn (Jeff Bridges) secara misterius, membuatnya terobsesi menemukan sang ayah hingga ia berumur 27 tahun. Kekecewaan terhadap ayahnya membuat Sam menghabiskan waktu seumur hidupnya berkutat dengan komputer dan teknologi dunia virtual canggih. Kevin Flynn dikenal sebagai perancang video game terkemuka di dunia yang memiliki perusahan game Encom.

Saat ia mendapatkan sebuah sinyal dari pager lama milik ayahnya, ia berupaya mencari ayahnya sehingga tersedot ke dunia digital Tron yang dibuat ayah Sam. Di Tron, Sam dipaksa untuk bertarung seperti di dalam sebuah game melawan jagoan-jagoan dunia digital. Tiba-tiba wanita cantik bernama Quorra (Olivia Wilde) menyelamatkannya dan membawanya bertemu dengan sang ayah di tempat persembunyiannya yang sudah ia tinggali selama 20 tahun.

Saat bertemu dengan ayahnya, Kevin mengaku terjebak di dunia virtual buatannya dan harus bertarung dengan kembaran virtual ayahnya, Clu, yang awalnya diprogram untuk membantu mengembangkan dunia itu dan berubah menjadi jahat saat ia menginginkan untuk menguasai dunia luar.

Namun, Clu semakin kuat dengan pasukan tentara virtual yang berhasil dibuatnya dan diprogram untuk melawan Kevin sang penemu dunia itu. Dengan dibantu Quorra, Sam, dan Kevin berusaha melawan Clu dan pasukannya untuk bisa lolos dari Tron dengan kendaraan dan senjata yang belum pernah diciptakan dengan teknologi canggih.

Tron Legacy merupakan film petualangan 3D teknologi tingkat tinggi dengan seting dunia digital besutan sutradara ternama Joseph Kosinski. Film garapan Walt Disney ini merupakan film lanjutan dari seri pertamanya yang dirilis pada tahun 1982 dengan judul Tron dan dibintangi juga oleh aktor peraih Oscar Jeff Bridges.

Penasaran bagaimana Sam, Kevin, dan Quorra berhasil lolos dari kejaran Clu dan pasukannya serta aksi teknologi canggih yang disuguhkan film ini? Bagi pecinta film, karya petualangan fantasi ini wajib ditonton. Film ini bisa Anda nikmati di bioskop-bioskop di Tanah Air mulai tanggal 17 Desember 2010. (Vin)

Genre : Science Fiction
Sutradara : Joseph Kosinski
Penulis Naskah : Adam Horowitz, Edward Kitsis
Produser : Sean Bailey, Jeffrey Silver, Brigham Taylor, Steven Lisberger, Julien Lemaitre
Distributor : Walt Disney Pictures
Durasi : 125 minutes
0 komentar

Digital Storm x15 (Gaming NoteBook)

Digital Strom x15 adalah laptop yang dibuat khusus untuk maniak game. Laptop ini menggunakan graphic card NVIDIA GTX 460M 1.5GB dan Intel Core i5-520M dual core CPU sehingga sangat cocok untuk bermain game.

Resolusinya sangat tajam dan performanya memang tidak tanggung. Jika Anda menginginkannya, Anda harus rela membayar $1,479.

Dengan harga sekian, Anda bisa mendapatkan laptop dengan resolusi maksimal 1920×1080 dan layar 15,6 inchi.

Kualitas grafis yang dihasilkannya tentu saja sesuai untuk gaming laptop.

Digital Storm x15 Gaming Notebook

Digital Storm x15 Gaming Notebook

Digital Storm x15 menggunakan processor dual core Intel Core i5-520M 2,4 GHz.

Memory laptop ini juga lumayan besar, 4GB DDR3. Tentu saja Anda bisa menikmati game favorit tanpa gangguan dengan notebook ini.

Memory notebook ini juga bisa diupgrade menjadi 8GB.

Dengan NVIDIA GeForce GTX 460M yang mempunyai kapasitas 1,5 GB, Anda bisa bermain dengan leluasa.

Graphic card ini baru saja dirilis pada bulan September lalu. Produk NVIDIA yang digunakan laptop ini mempunyai 192 shader.

Kapasitas dan performanya bisa diandalkan untuk gaming laptop. Uang yang Anda keluarkan untuk laptop ini sepadan dengan kualitas yang Anda dapat.

Notebook Digital Storm x15

Notebook Digital Storm x15

Digital Strom x15 dilengkapi dengan kapasitas hard drive sebesar 320 GB.

Jika dibandingkan dengan harga yang Anda keluarkan untuk notebook ini, kapasitasnya mungkin terlalu kecil.

Tetapi, kecepatan bacanya mencapai 7200 RPM. Jadi, tak usah ragu dengan kecepatannya.

Secara keseluruhan, laptop ini memang mengesankan. Banyak kelebihan yang ditawarkan laptop ini.

Kualitas grafis yang mantap, processor dengan performa tinggi, dan juga resolusi 1920×1080 adalah nilai tambah laptop ini.

Kekurangan laptop ini adalah beratnya yang cukup besar yaitu 3,4 kg. Kapasitas hard disk drive internalnya pun tidaklah terlalu besar. Tapi, hal ini tidaklah mengurangi performanya.

Kesimpulan

Jika Anda adalah maniak game, laptop ini bisa jadi pilihan yang tepat. Harga yang ditawarkan memang relatif murah untuk kelas gaming laptop. Selain itu, Digital Storm x15 sangat mudah untuk dimodifikasi sesuai dengan keinginan Anda.

Spesifisikasi Lengkap Digital Storm X15 :

Processor: Intel Core i5-520M 2.4GHz Dual Core Processor
Layar: 15.6-inch HD+ 1920×1080 Glossy LED Display
Memory: 4GB 1066MHz DDR3
Graphics Card: NVIDIA GeForce GTX 460M 1.5GB
Kapasitas Hard Drive: 320GB 7200RPM Hard Drive
Port: empat port USB 2.0, Express Card 54 Slot, HDMI Output, 7-in-1 Card Reader
OS: Windows 7 Home Premium
Fitur lainnya: 802.11 a/b/g/n Wireless
Berat: 3,4 kg

0 komentar

Sony PSPgo Jadi Ponsel





Pernah nggak berandai-andai PSPgo yang portabel itu bisa dipakai berponsel juga? Tahun depan, impian itu kemungkinan besar akan terwujud. Sony, bakalan meluncurkan PlayStation Phone ini sekitar kuartal dua 2011, seperti diberitakan Asahi Shimbun, sebuah harian umum Jepang.

Ponsel gaming itu akan mempertahankan bentuk dan controller yang ada di PSPgo. Sony Ericsson bakal didapuk jadi pengembang perangkat ini. Sayangnya, perangkat ini pertama-tama akan dijual di Eropa dan Amerika Serikat (AS). Jadi, kita yang di Indonesia, sepertinya mesti sabar menunggu kapan perangkat itu bakal rilis disini.

Meski demikian, juru bicara Sony, Ayano Higuchi, masih enggan berkomentar soal ini. Menurutnya, ia tak berkomentar atas rumor ataupun spekulasi semacam ini. Meski sejumlah media telah memberitakan hal ini, Wall Street Journal adalah salah satunya. Bahkan, di Youtube telah beredar video soal henset yang dikembangkan Sony Ericsson itu. Dalam sebuah video yang beredar di Youtube, platform yang digunakan perangkat berkode nama Zeus Z1 ini adalah Android.

Kaz Hirai, head of Sony’s gaming business, sempat menyatakan kepada wartawan di Tokyo kalau Sony ikutan berkompetisi di pasar ponsel game, ponsel ini akan cocok bagi penggila game. Soalnya game yang dikembangkan PS berbeda dengan perusahaan lain yang mengembangkan game untuk Android maupun iPhone.

Untuk memastikan kabar ini, Consumer Electronic Show di Las Vegas minggu depan mungkin akan menjawab pertanyaan ini. Sebab, Sony biasanya melakukan debut produk dan layanannya untuk kuartal pertama di AS di acara tahunan tersebut.

0 komentar

Bisnis "Mobile Game" Makin Ciamik


ROVIO

JAKARTA, KOMPAS.com - Bisnis permainan di ponsel makin ciamik saja. Data media mobile BuzzCity menunjukkan, sepanjang November lalu jumlah pengunduh permainan ponsel meningkat 17%. Ini membuat total pengunduh game ponsel mencapai 7,6 juta ponsel.


Indonesia merupakan negara pengunduh game ponsel terbesar ketiga di dunia
-- K F Lai, Presiden Direktur BuzzCity



Khusus di Indonesia, setiap hari terdapat 500.000 unduhan game. "Indonesia merupakan negara pengunduh game ponsel terbesar ketiga di dunia," ujar K F Lai, Presiden Direktur BuzzCity dalam siaran pers yang diterima Kontan, Selasa (21/12/2010).

Dari jumlah tersebut, sebanyak 53,34% game diunduh dari ponsel Nokia dan sebanyak 23,94% diunduh dari ponsel SonyEricsson. Sementara sebanyak 11% pengunduh menggunakan ponsel merek China seperti Haier, Nexian, Tiphone, Huawei, dan Tianyu.

Selain di Indonesia, kenaikan pengunduh game ponsel juga terjadi di Afrika. Peningkatan ini menurut Lai disebabkan oleh berkembangnya pasar ponsel cerdas di benua tersebut. "Selama kuartal terakhir, Nigeria dan Kenya telah memperlihatkan pertumbuhan sebesar 3 digit dalam lalu lintas ke Djuzz, portal mobile gaming milik BuzzCity," jelas Lai.

Terdongkrak oleh smartphone

Selain itu, jumlah pengunduh game mobile juga meningkat di India. Lai melihat, peningkatan ini didorong oleh tersedianya permainan lokal. Khusus di India misalkan, penyedia konten menyediakan permainan Reebok ZigTech yang hanya tersedia di negara tersebut. “Lokalisasi merupakan salah satu elemen kunci untuk melibatkan para pengguna mobile,” tutur Lai.

BuzzCity memperkirakan, tahun 2011 jumlah pengunduh permainan mobile akan mengalami peningkatan. Laju penambahan pengunduh itu akan didukung oleh naiknya pengguna ponsel cerdas. "Ponsel pintar yang menggabungkan handset dengan fitur akan mendominasi di banyak daerah. Ini yang membuat pengunduh game ponsel tahun depan akan berkembang," tukas Lai.

Pertumbuhan bisnis game mobile juga diakui oleh PT Bamboomedia Cipta Persada. Pengembang game asal Bali ini melihat, bisnis aplikasi game berkembang pesat seiring dengan menjamurnya warung internet (warnet) game online. "Sebagian besar warnet kini menyajikan game online," ujar Agus Prasetya Manajer Pemasaran Bamboomedia.

Hal ini mendorong Bamboomedia menciptakan aplikasi game online. Sebelumnya, Bamboomedia hanya menyediakan game dalam kepingan CD. Namun, tren game online mendorong perusahaan mengembangkan aplikasi game online. Menurut Agus, aplikasi game yang tersedia di www.Bamboomedia.net juga bisa dimainkan di ponsel yang menggunakan software flash.

Selain itu, biaya logistik yang meningkat membuat Bamboomedia menciptakan game online. Agus menerangkan, perusahaan perlu mendatangkan CD dari Jawa untuk memproduksi CD game. "Demi menekan biaya transportasi, kami menyediakan versi online," kata Agus. Ekspansi ke game online dan mobile ini ternyata berhasil membuat Bamboomedia menjangkau pasar lebih luas hingga ke Papua.

Untuk menarik jumlah pengunduh, Bamboomedia memberlakukan sistem keanggotaan secara gratis. Hingga kini, game online Bamboomedia sudah diikuti oleh 2.500 anggota. "Untuk mendapat pendapatan, kami menjual iklan di website," terang Agus. Bamboomedia memasang tarif iklan seharga Rp 500.000-Rp 2,5 juta per hari. Pendapatan iklan memberikan kontribusi 60% terhadap total pendapatan Bamboomedia. Selain itu, Bamboomedia juga mempertahankan penjualan CD game. Perusahaan menjual CD games seharga Rp 35.000-Rp 50.000 per keping. Saban bulan, Bamboomedia bisa menjual 10.000 keping CD.
0 komentar

11 Game Paling Dinanti di 2011


Berdasarkan pengamatan detikINET disejumlah forum game, Senin (27/12/2010) paling tidak ada 11 game yang wajib dimainkan di 2011 nanti, antara lain:

Crysis 2

Nama Crysis mungkin sudah tidak asing di kalangan gamer PC. Ya, game ini menawarkan pengalaman bermain yang menarik karena kualtas grafisnya yang luar biasa. Konon versi kedua game ini siap dimainkan pada 2011 nanti dengan segudang pembaharuan.

Killzone 3

Killzone 3 merupakan game First Person Shooter (FPS) yang paling dinanti oleh gamer PlayStation 3 di 2011. Game garapan Guerrilla Games ini dijanjikan bakal dalam modus 3 dimensi dan kompatibel dengan PlayStation Move.

Uncharted 3

Game ini menawarkan sebuah petualangan keliling dunia yang dilakoni oleh dua tokoh utama, Nathan Drake dan Victor Sullivan. Game ini dijadwalkan rilis pada November 2011 untuk versi PlayStation 3.

Mass Effect 3

Seri Mass Effect memang selalu digandrungi oleh para gamer, mulai dari alur cerita yang menarik, kualitas grafis yang mengagumkan, hingga sistem permainan yang unik kerap memikat para gamer. Berdasarkan jadwal yang ditetapkan, Mass Effect 3 siap menyambangi gamer di penghujung 2011.

Little Big Planet 2

Game yang dirancang khusus untuk PlayStation ini memang menawarkan sistem permainan yang unik. Media Molecule, pengembang Little Big Planet, bahkan percaya game ini bisa menjadi sebuah platform baru. Awalnya dijadwalkan pada November 2010, namun Little Big Planet 2 diundur hingga Januari 2011.

Mortal Kombat

Meski seri sebelumnya kurang begitu sukses di pasaran, namun versi terbaru Mortal Kombat menawarkan sistem berkelahi yang seru, menantang, dengan animasi yang luar biasa. Jadi tidak heran jika kehadirannya cukup dinanti di 2010.

Gears of War 3

Pada seri kali ini Epic Games bakal menambahkan modus permainan baru bertajuk Beast mode. Modus ini memungkinkan pemain berperan sebagai Locust untuk membantai para tentara manusia. Gears of War 3 dijadwalkan rilis pada penghujung 2011.

Resistance 3

Game fiksi ilmiah ini mengambil era 1957 sebagai latar belakang permainannya. Melihat versi sebelumnya yang sempat mendulang kesuksesan, versi terbaru ini pun diduga bakal meraup angka penjualan yang cukup tinggi.

Elder Scrolls V

Butuh waktu cukup lama bagi Bethesda Softworks untuk mengembangkan seri kelima Elder Scrolls. Game ini rencananya bakal dirilis pada Februari 2011 untuk PS3, Xbox 360 dan PC.

Rage

Meski sudah mulai terdengar sejak 2007 silam, namun game ini baru akan dirilis pada September 2011. Rage dianggap sebagai penerus kesuksesan Doom 3 yang sempat berjaya pada beberapa waktu lalu.

Deus Ex: Human Revolution

Melalui sebuah video trailer yang diberedar di YouTube, Deus Ex: Human Revolution tampaknya bakal menyajikan sistem permainan yang menarik. Game ini rencananya bakal beredar untuk PS3, Xbox 360 dan PC pada April 2011.
Sabtu, 11 Desember 2010 0 komentar

Di Jepang, Truk Pun Bisa Disulap Jadi Karya Luar Biasa

The Dekotora atau Decotora singkatan untuk "Dekorasi Truk", adalah jenis truk dihiasi keras dan mencolok yang paling umum ditemukan di Jepang. Dekotora umumnya memiliki lampu neon atau ultraviolet, cat boros, dan mengkilap bagian eksterior steel atau emas. Dekorasi ini dapat ditemukan pada kedua taksi dan trailer, dan tidak hanya pada eksterior, tetapi juga di pedalaman.

Tradisi Dekotora dimulai pada tahun 1975 ketika pertama dari serangkaian film disebut Truck 10 orang telah dirilis. Film ini menampilkan protagonis berkostum sopir truk yang mengendarai truk insanely dihiasi seluruh Jepang. Film ini hit besar dengan baik tua dan muda, dan menyebabkan gelombang popularitas Dekotora untuk menyapu negara itu. Sementara Dekotoras hadir sepanjang tahun 1970-an, sebelum film mereka dibatasi pada truk memancing utara-timur transportasi.

Quote:


















 
;